Riset  

Teknik Analisis Data Penelitian

Teknik Analisis Data Penelitian. Setelah berhasil mengumpulkan data, seorang peneliti tidak serta mertamenggunakan seluruh data yang ada. Harus dilakukan pemilahan dan pemilihan diantara sekian banyak data. Tidak semua data bisa digunakan. Ada data yang bisa digunakan dan ada jua yang tidak.

Oleh karena itu, data yang telah dikumpulkan tentu memerlukan analis secara cermat dan sekaligus interpretasi. Hal ini dikarenakan interpretasi terhadap suatu data sangatlah menentukan eksistensi penelitian itu sendiri.

Dalam menganalisis data, model yang digunakan peneliti adalah interaktif, yaitu pengumpulan data, reduksi, display, dan konklusi.(1) Sedangkan teknisnya adalah peneliti mengumpulkan data dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya dilakukan proses reduksi dengan memilih hal yang pokok dan pada saat bersamaan peneliti menghilangkan yang tidak perlu. Tahap selanjutnya dilakukan penyajian data dan pengambilan kesimpulan.

Baca Juga:  Sumber Data Penelitian atau Riset

Secara rinci langkah-langkah yang ditempuh oleh peneliti dalam teknik analisis data penelitian, adalah:

  1. Reduksi Data: Merupakan langkah awal setelah memperoleh berbagai data yang diperlukan di lapangan. Semua data yang ada akan dianalisis kembali dengan cara memilah-milah dan diambil yang diperlukan dan membuang data yang tidak dibutuhkan. Dengan proses pereduksian ini akan diperoleh gambaran yang lebih jelas dan lebih fokus.
  2. Display (Penyajian Data): Langkah yang ditempuh peneliti selanjutnya setelah melalui proses reduksi data adalah menyajikan dengan cara menarasikannya. Dan jika dibutuhkan akan dibuat grafik, matrik dan lain sebagainya.
  3. Pengambilan kesimpulan dan verifikasi: Langkah terakhir setelah penyajian data adalah menarik kesimpulan. Dalam proses ini, peneliti akan mengambil simpulan dan juga memverifikasi. Pada tahapan ini, kesimpulan awal peneliti dapat saja berubah menyesuaikan data yang diperoleh sesudah analisis lapangan. Seluruh data yang telah dipilih kemudian disusun dan dibuat kesimpulan. Kesemua langkah dalam proses analisis data diuraikan secara sistematik, akurat dan jelas.
Baca Juga:  Jenis dan Pendekatan Penelitian

Guna mendapatkan validitas data, peneliti menggunakan triangulasi data yaitu peneliti mengumpulkan data sekaligus menguji kredibilitasnya. Peneliti menggunakan teknik triangulasi dalam mengumpulkan data tentang hal sama namun dari sumber yang berbeda sehingga diperoleh data yang lebih valid sesuai dengan tujuan penelitian yang dilakukan peneliti.(2)

Demikian artikel pendidikan dan riset tentang teknis analisis data penelitian.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Referensi  Teknik Analisis Data Penelitian:

    1. Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif dan R & D (Bandung: Alfabeta, 2009), 338.

 

  1. Sugiyono, Metode Penelitian Manajemen, cet. III, (Bandung: Alfabeta, 2014), 397.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *